Liputan6.com, Jakarta Era saat ini membuat penggunaan gadget meningkat pesat, termasuk pada anak-anak. Bunda sekaligus psikolog klinis, Alsi Mega Marsha Tengker atau yang akrab disapa Caca Tengker ini juga punya cara tersendiri untuk mengatasinya.
Adik Nagita Slavina itu mengungkapkan, gadget tentu memiliki dampak positif dan negatif bagi anak. Namun, jika ingin mengajak anak menjauhi gadget, ia merasa perlu bercermin terlebih dahulu.
“Kalau kita mau bilang ke anak-anak kita jauhi gadget, ibu-ibunya bisa? Coba kita tanya dulu ke diri kita sendiri,” kata Caca Tengker saat konferensi pers The Unstoppable Family with Betadine, Selasa, 11 Juli 2023.
Mengingat jauh dari gadget sepertinya mustahil di era saat ini, Caca Tengker lebih memilih untuk lebih bijak dalam menggunakan gadget.
“Bagaimana kita melakukannya ketika kita menggunakan gadget untuk kebaikan diri kita sendiri, untuk keluarga kita, atau sekitar kita,” ujar Caca Tengker.
“Jadi bukan gadget itu sesuatu yang kita butuhkan untuk memenuhi kesenangan sementara, mengalihkan dari segala hal yang harus kita lakukan dan kerjakan. Begitu juga untuk anak-anak, perlakuannya sama saja,” lanjutnya.
Ingatkan Anak Tentang Kegiatan Lain
Caca Tengker mengungkapkan, biasanya dia akan mengingatkan anaknya tentang kegiatan lain yang bisa dilakukan. Pengingat tersebut kemudian dibumbui dengan hal-hal yang menyenangkan bagi sang anak.
Misalnya, ketika seorang anak baru ingin bermain gadget di rumah, Caca Tengker akan mengingatkannya bahwa jika ia bermain di luar, ia akan bertemu dengan sahabatnya.
“(Katanya) ‘Iya Mbak Sawa mau main, tapi kalau Mbak Sawa keluar, Mbak Sawa ketemu Mbak Sawa sahabatnya lho’. Biasanya seperti itu,” ujarnya.
Ternyata, anak di bawah usia dua tahun sama sekali tidak boleh bermain gadget. Mengapa?