Menteri Kesehatan Budi G. Sadikin yang turut mendampingi Jokowi pada acara pelepasan menyebutkan bahwa dari total Rp31,9 miliar bantuan kemanusiaan yang dikirimkan hari ini, sekitar Rp18 miliar diantaranya dikelola oleh Kementerian Kesehatan.
Menkes mengungkapkan bahwa bantuan kemanusiaan yang akan dikirimkan oleh Kemenkes pada awalnya adalah alat-alat kesehatan rumah sakit berukuran besar untuk menunjang perawatan yang dibutuhkan di sana.
Namun, mempertimbangkan situasi dan kondisi di Gaza yang mengalami keterbatasan listrik sekaligus hasil verifikasi barang permintaan yang dilakukan oleh tim UNRWA, bantuan logistik kesehatan adalah sebanyak 18 jenis obat-obatan dan 11 jenis alat kesehatan untuk kelengkapan di rumah sakit seperti stetoskop, tensimeter, jarum suntik, plaster, dan Barang Medis Habis Pakai dengan berat total bantuan + 3,3 ton (2.400 box).
“Bantuan yang dikelola (Kementerian Kesehatan) Rp 18 miliar, tadinya memang disiapkan untuk alat-alat Kesehatan di rumah sakit yang besar-besar, tetapi karena ada masalah listrik diganti jadi obat-obatan dan barang habis pakai seperti jarum suntik, kapas, alkohol, pembersih dan banyak obat-obatan, karena listriknya sudah susah disana,” kata Menkes Budi.