haha69
haha69
haha69
haha69
haha69
haha69
haha69

4 Manfaat Makan Kuaci atau Biji Bunga Matahari, Salah Satunya Baik bagi Jantung

4 Manfaat Makan Kuaci atau Biji Bunga Matahari, Salah Satunya Baik bagi Jantung

Liputan6.com, Jakarta – Selain indah, bunga matahari dapat menghasilkan biji yang bisa dikonsumsi. Biji bunga matahari yang diolah menjadi camilan disebut pula kuaci.

Biji bunga matahari atau kuaci menjadi camilan gurih yang digemari oleh berbagai kalangan.

Tak perlu susah payah memanen bunga matahari di kebun, kuaci bisa didapat di pasar swalayan terdekat.

Vitamin Biji Bunga Matahari

Selain enak, biji bunga matahari juga memiliki manfaat bagi kesehatan karena mengandung berbagai vitamin, seperti vitamin E, B2, B6, dan kalium.

Melansir Webmd, biji bunga matahari juga mengandung tinggi protein, kaya akan lemak sehat, serta antioksidan yang dapat menurunkan risiko terkena kondisi serius.

Menurut United States Department of Agriculture (USDA), 1/4 cangkir biji bunga matahari panggang kering tanpa garam mengandung:

Kalori: 207 gram
Protein: 5,8 gram
Lemak: 19 gram
Karbohidrat: 7 gram
Serat: 3,9 gram.

Penelitian mengaitkan konsumsi biji bunga matahari dengan sejumlah manfaat kesehatan, termasuk menurunkan risiko terkena penyakit seperti tekanan darah tinggi atau penyakit jantung.

“Biji bunga matahari juga mengandung nutrisi yang dapat mendukung sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan energi,” mengutip Webmd pada Selasa 29 Agustus 2023.

Manfaat Biji Bunga Matahari

Berikut beberapa manfaat biji bunga matahari bagi kesehatan di antaranya:

1. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Biji bunga matahari kaya akan lemak sehat, termasuk lemak tak jenuh ganda dan lemak tak jenuh tunggal.

Kuaci mengandung asam lemak tak jenuh, terutama yang berjenis asam linoleat.

Nah, kandungan asam linoleat dalam kuaci ini memberi manfaat dalam menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah.

Tiga perempat cangkir porsi biji bunga matahari mengandung 14 gram lemak.

Studi menemukan bahwa konsumsi biji-bijian — termasuk biji bunga matahari — dikaitkan dengan penurunan tingkat penyakit kardiovaskular, kolesterol tinggi, dan tekanan darah tinggi.

Karena pandemi seorang penjual tiket pertandingan olahraga harus kehilangan pekerjaannya dan berubah menjadi petani bunga matahari. Ia pun menjual bibit bunga matahari dengan harga terjangkau.